• Jelajahi

    Copyright © KarawangNews.com - pelopor media online Karawang
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Translate

    Pendidikan Politik dan Musancab VI PDIP Perkuat Konsolidasi Kader di Karawang

    Kamis, 29 Januari 2026
    Dr. Dede Anwar Hidayat, S.H., M.H.


    KarawangNews.com – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI Perjuangan Jawa Barat menggelar Pendidikan Politik sekaligus Musyawarah Anak Cabang (Musancab) VI secara serentak di sejumlah daerah. Kegiatan ini menjadi bagian dari langkah strategis partai dalam memperkuat konsolidasi dan soliditas organisasi hingga ke tingkat akar rumput.


    Di Kabupaten Karawang, Musancab VI yang diselenggarakan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan berlangsung selama tiga hari, mulai 28 hingga 30 Januari 2026. Khusus Daerah Pemilihan (Dapil) IV, kegiatan dipusatkan di Gedung Serbaguna Siliwangi, Desa Cikalong, Kecamatan Cilamaya Wetan, Kamis sore (29/1/2026).


    Musancab VI Dapil IV diikuti kader PDI Perjuangan dari lima kecamatan, yakni Cilamaya Kulon, Cilamaya Wetan, Lemahabang, Telagasari, dan Tempuran. 


    Kegiatan tersebut dihadiri Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Karawang Dr. Dede Anwar Hidayat, S.H., M.H., Sekretaris DPC H. Toto Suripto, S.E., serta anggota DPRD Kabupaten Karawang Fraksi PDI Perjuangan Dapil IV, H. Cita.


    Turut hadir jajaran kader dari berbagai tingkatan, mulai pengurus ranting, pengurus anak cabang (PAC), hingga para calon Ketua PAC di masing-masing kecamatan.


    Dalam arahannya, anggota DPRD Karawang, H. Cita, menegaskan, Musyawarah Anak Cabang merupakan ruang strategis untuk memperkuat barisan, mempercepat gerak organisasi, sekaligus melakukan evaluasi dan pembenahan internal partai.


    Menurutnya, Musancab harus menjadi momentum peningkatan kekompakan serta kualitas kerja politik yang lebih responsif terhadap kebutuhan masyarakat. Kepercayaan publik, kata dia, hanya dapat diraih melalui kerja nyata dan kehadiran konkret kader di tengah rakyat.


    “Melalui Musancab ini kita dorong percepatan kinerja organisasi dan evaluasi bersama agar ke depan semakin solid. Partai harus hadir dan bekerja nyata sehingga mampu meraih simpati masyarakat,” tegas H. Cita.


    Sementara itu, Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Karawang, Dr. Dede Anwar Hidayat, menegaskan, Musancab merupakan agenda strategis yang menjadi instruksi langsung DPD PDI Perjuangan Jawa Barat. Ia menilai Musancab sebagai momentum penting untuk memperkuat solidaritas dan kekompakan struktur partai di tingkat anak cabang.


    “Musancab ini bukan sekadar agenda organisasi, tetapi juga menjadi ruang kebersamaan kader di tingkat kecamatan. Saya berharap pengurus yang terpilih dapat menjaga persatuan serta membangun suasana organisasi yang solid dan harmonis,” ujarnya.


    Ia menambahkan, Musancab merupakan bagian dari mekanisme organisasi partai dalam konsolidasi serta penataan struktur kepengurusan di tingkat kecamatan se-Kabupaten Karawang.


    “Melalui Musancab inilah konsolidasi partai dijalankan dan berbagai keputusan strategis diambil, termasuk penyusunan kepengurusan di setiap kecamatan,” jelasnya.


    Ia juga menegaskan komitmen PDI Perjuangan untuk terus hadir dan berpihak kepada masyarakat. Aspirasi dan permasalahan warga di seluruh kecamatan, kata Anwar, akan selalu menjadi perhatian partai.


    “PDI Perjuangan akan selalu hadir di tengah masyarakat. Setiap persoalan dan kebutuhan warga akan diperjuangkan bersama. Inilah konsistensi PDI Perjuangan sebagai partai yang bekerja dan berjuang bersama rakyat,” pungkasnya. [*]

    Kolom netizen

    Buka kolom netizen

    Lentera Islam


    Hai orang-orang yang beriman jadikanlah sabar dan shalat sebagai penolongmu, sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang sabar. (QS. Al Baqarah: 153)

    Berita Terbaru