• Jelajahi

    Copyright © KarawangNews.com - Pelopor media online Karawang
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Translate

    Proyek Rutilahu Desa Kutagandok Tanpa Papan Anggaran

    Kamis, 20 November 2025
    Progres pembangunan proyek Rutilahu di RT 10/06, Dusun Junti Kaum, Desa Kutagandok. Minggu (17/11) 


    KarawangNews.com – Sebanyak Dua titik pembangunan rumah tidak layak huni (Rutilahu) di Dusun Junti Kaum RT 10/06, Desa Kutagandok, Kecamatan Kutawaluya diduga proyek siluman karena tidak memasang papan anggaran.


    Ketua Karang Taruna Desa Kutagandok, Kidem mengatakan, sejak pertengahan November lalu, Dua rumah warga mendapat bantuan dari dinas PRKP yaitu perbaikan Rutilahu.


    Kemudian, Ia menambahkan, selama proses pembangunan pihak pemborong dinilai tidak terbuka soal anggaran pembuatan, warga sama sekali tidak mengetahui siapa pelaksana dan berapa biaya pembuatan Rutilahu tersebut. 


    “Saya juga heran, biasanya dipasang papan anggaran, kok ini tidak” kata Kidem.


    Ketua Karang Taruna Desa Kutagandok, Kidem (tengah) bersama jajaran pengurus saat fogging DBD beberapa waktu lalu


    Menurutnya, proyek pemerintah yang tidak mencantumkan papan plang proyek dalam pembangunannya bukan hanya melanggar undang – undang keterbukaan informasi publik (KIP), tetapi juga bertentangan dengan Peraturan Presiden (Perpres) No 54 tahun 2010 dan Perpres No 70 tahun 2012.


    "Seharusnya, setiap proyek pemerintah wajib memasang papan nama pada pembangunan yang dananya dibiayai oleh negara,” jelasnya.


    Sementara itu berdasarkan informasi yang beredar, biaya belanja matrial dalam satu rumah program rutilahu dikisaran 46 juta rupiah, hal ini membuat para pemborong enggan memasang papan anggaran meski harus bertentangan dengan aturan yang ada.


    ”Kalau tidak dipasang begini, kita jadi curiga, diduga ada penurunan kualitas atau tidak sesuai spesifikasi,” lanjut Kidem.


    Sementara itu pekerja pembangunan Rutilahu mengungkapkan, pihaknya tidak mengetahui soal nama CV yang mengerjakan serta pemasangan papan anggaran, karena hal tersebut biasanya dilakukan oleh pihak pemborong. 


    “Pemborongnya pa asep, dari Karawang. Kalau saya, cuma sebatas mengerjakan saja,” ungkapnya. [Red]




    Kolom netizen

    Buka kolom netizen

    Lentera Islam


    Hai orang-orang yang beriman jadikanlah sabar dan shalat sebagai penolongmu, sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang sabar. (QS. Al Baqarah: 153)

    Berita Terbaru