• Jelajahi

    Copyright © KarawangNews,com - Pelopor Media Online di Karawang
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Siapapun Bisa Menjadi Terapis Kesehatan

    Sabtu, 18 Agustus 2018
    KARAWANG, KarawangNews.com - Selain pengobatan medis, cara penyembuhan bisa dilakukan dengan pengobatan tradisional, diantaranya menggunakan energi hipnosis atau Radical Mesmerism. Seminar ini diselenggarakan Matador Training Akademik.

    Pengobatan ini dipaparkan melalui seminar hipnoterapi Radical Mesmerism di Hotel Grand Karawang Indah, Sabtu (18/8/2018) siang. Pembicaranya adalah seorang trainer terapis, Bambang Edy H, Cmh, Ch, Chat, NHQ, CRM, CI, RHI, yang sudah mengajar  para terapis, mayoritas mereka perawat.

    Dia jelaskan Bambang, radical mesmerism ini adalah metode penyembuhan fisik dan psikologis dengan menggunakan mesmerism dan beberapa teknik penyembuhan lain. Manfaatnya untuk mengatasi stress, kecanduan rokok, alkohol, narkoba dan kopi.

    Selain itu, bisa untuk penyembuhan penyimpangan seksual, seperti homoseksual, lesbian, biseksual. Tak hanya itu, pengobatan hipnoterapi ini juga bisa mengatasi, phobia, seperti takut gelap, ketinggian, binatang dan hantu. Juga menghilangkan trauma dan paranoid.

    Untuk kesehatan, terapi ini membantu perbaikan penyakit, seperti vertigo, migren, darah tinggi, asma, insomnia, juga meningkatkan prestasi belajar dan menghilangkan nyeri pada tubuh. Kata dia, siapapun bisa menjadi terapis kesehatan ini.

    "Dengan menjadi terapis mesmerism, bisa melakukan penyembuhan berbagai penyakit, dengan teknik mesmerism. Terapi ini juga bisa menjadi tambahan penghasilan," ucapnya.

    Pemilik Matador Training Akademik, Teten Rustendi menjelaskan, seminar ini akan rutin tiap bulan, beragama tema tentang kesehatan, terdekat 9 Sepetember 2018 yaitu Rahasia Jadi kaya, ini bagi masyarakat yang haus ilmu dan wawasan.

    "Semua event akan ada, tidak hanya untuk perawat saja," kata Teten. (spn)
    Kolom netizen

    Buka kolom netizen

    Lentera Islam


    Hai orang-orang yang beriman jadikanlah sabar dan shalat sebagai penolongmu, sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang sabar. (QS. Al Baqarah: 153)

    Berita Terbaru

    lingkungan

    +