• Jelajahi

    Copyright © KarawangNews.com - Pelopor Media Online di Karawang
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Warga Pakisjaya Siap Berinfak Haji

    Minggu, 01 November 2009

    Halal Bil Halal keberangkatan haji dari dana infak di Pakisjaya.
     
    BeritaKarawang.com - Masyarakat Pakisjaya antusias terhadap program haji dari infak dan shodakoh yang telah dilaksanakan IPHI (Ikatan Pemberangkatan Haji Indonesia) Kecamatan Pakisjaya, mengingat bulan ini ketiga calon haji yang biayai dana infak siap berangkat pada 16 Nopember 2009.
     
    Kepercayaan masyarakat terhadap program ini terbukti langsung dari Halal Bil Halal pemberangkatan calon haji di Kantor Polsek Pakisjaya, Minggu (1/11/2009), ketika melihat ketiga calon haji dari infak dan shodakoh yang dipersiapkan berangkat ke Makkah.
     
     
     
    Ketiga calon haji itu diantaranya Rohani, dia mendapat 1 kuota dari dana infak, sedangkan Kapolsek Pakisjaya, Hermawan dan guru ngaji Ust. Mustopa.
     
    Seperti diungkapkan penggagas infak dan shodakoh haji, Kabid Parawisata Karawang, Drs. Heri Paryono yang tahun 2008 lalu sebagai Camat Pakisjaya, berharap lembaga keagamaan lebih eksis, karena masyarakat sangat respon terhadap program ini untuk terus dilaksanakan.
     
    Warga mengaku, tidak keberatan mengeluarkan infak Rp 1.000 sebulan. Namun begitu, pada Qur'ah atau pemilihan haji yang dilaksanakan setahun sekali itu, mereka berharap bisa dipanggil sebagai calon haji. Dengan begitu warga menginginkan agar IPHI meneruskan program ini. (*)
    Kolom netizen

    Buka kolom netizen

    Lentera Islam


    Hai orang-orang yang beriman jadikanlah sabar dan shalat sebagai penolongmu, sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang sabar. (QS. Al Baqarah: 153)

    Berita Terbaru