• Jelajahi

    Copyright © KarawangNews.com - Pelopor media online Karawang
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Translate

    Rayakan PHBI, SDN Cikampek III Gelar Maulid Nabi

    Senin, 22 September 2025



    KarawangNews.com – Perayaan Hari Besar Islam (PHBI) di Sekolah Dasar Negeri (SDN) Cikampek Barat III dalam rangka peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW berlangsung dengan lancar dan penuh khidmat, Senin (22/09/2025) pagi. 



    Acara ini dihadiri oleh kepala sekolah, pengurus komite, dewan guru, para staf sekolah, orang tua dan wali murid, serta seluruh siswa-siswi dari kelas 1 sampai kelas 6.



    Kegiatan diawali dengan penampilan siswa-siswi, dilanjutkan pembacaan sholawat, tilawah Al-Qur’an, pidato, dan ditutup dengan berbagai penampilan lainnya. Dengan mengusung tema “Mencintai Nabi Muhammad SAW Membawa Kita Menjadi Generasi yang Berakhlak Mulia."


    Kepala Sekolah SDN Cikampek Barat III Ngatino, dalam sambutannya menyampaikan, peringatan Maulid Nabi ini tidak hanya menjadi ajang peringatan sejarah kelahiran Rasulullah, tetapi juga sarana pembinaan akhlak dan mempererat silaturahmi antarwarga sekolah.


    “Alhamdulillah, kegiatan ini disambut dengan antusias oleh seluruh siswa, guru, maupun orang tua. Semoga dengan peringatan Maulid Nabi ini, anak-anak semakin mencintai Rasulullah SAW dan mampu meneladani akhlak mulianya,” ujarnya.


    Lebih lanjut, Ngatino menegaskan, pembinaan akhlak di sekolah harus berjalan seiring dengan pendidikan akademik. 


    "Keberhasilan seorang murid bukan sekedar dilihat dari prestasi belajar semata, tapi juga dari bagaimana ia mampu menerapkan nilai-nilai akhlak mulia dalam kehidupan sehari-hari," tutup Ngatino. (Yoza)

    Kolom netizen

    Buka kolom netizen

    Lentera Islam


    Hai orang-orang yang beriman jadikanlah sabar dan shalat sebagai penolongmu, sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang sabar. (QS. Al Baqarah: 153)

    Berita Terbaru