• Jelajahi

    Copyright © KarawangNews.com - Pelopor Media Online di Karawang
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Partai Demokrat Fogging Pemukiman Dengklok Selatan

    Jumat, 13 Februari 2009
     
    RENGASDENGKLOK, RAKA - Menyusul banyak penderita Demam Berdarah Dengue (DBD) di wilayah Rengasdengklok, Partai Demokrat Karawang melakukan fogging di Dusun Rengasjaya I, Desa Rengasdengklok Selatan, Kecamatan Rengasdengklok, Kamis (13/2) siang.
     
    Wakil Ketua Partai Demokrat Karawang, Ir. W. Cakra Sudirja mengatakan, fogging ini merupakan kepedulian partainya dengan biaya partai. Untuk sementara, fogging dilakukan di satu dusun, kedepannya akan dilakukan fogging susulan di beberap dusun yang diketahui terdapat endemik DBD.
     
    Di tempat sama, Kepala Dusun Rengasjaya, Jamaludin mengatakan, meski di lingkungannya belum terdapat penderita DBD, tapi pencegahan seperti fogging ini sangat diperlukan. Dia sangat tidak menginginkan satu pun dari warganya terserang DBD, seperti yang dialami beberapa dusun tetangganya. "Saya harap, fogging ini bisa mencegah DBD di dusun ini," tukasnya.
     
    Di sela pelaksanaan fogging, Ketua Partai Demokrat Kabupaten Karawang, Saan Mustopa menjelaskan, kegiatan serupa telah dilaksanakan pihaknya di beberapa wilayah kecamatan di Kabupaten Karawang. Kata Saan, partainya konsen pada bantuan pengobatan, diantaranya fogging.
     
    Pengasapan untuk membunuh nyamuk dewasa ini, lanjutnya, hanya sebuah tindakan prefentif untuk mencegah warga terjangkit DBD. Apalagi DBD muncul pada saat cuaca seperti hujan yang terus mengguyur seperti sekarang. "Yang terpenting, masyarakat harus bisa membiasakan diri hidup sehat," ujarnya.
     
    Mengomentari warga Dusun Warudoyong yang meninggal akibat DBD beberapa minggu lalu, Saan menegaskan, harusnya desa, kecamatan dan kabupaten bisa mengantisipasi wabah ini pada saat memasuki musim hujan. Jadi, semisal fogging ini tidak harus diminta, jika menunggu korban kemudian melakukan pencegahan berupa fogging, ini menandakan pemerintah kurang responsif.
     
    "Pencegahan prefentif berupa fogging ini sebenarnya merupakan bentuk pelayanan kepada masyarakat. Jika hanya melakukan tindakan ketika sudah ada kejadian, berarti kurang respon. Sebelum terjadi harusnya sudah diantisipasi. Kita komitmen merealisasikan keluhan rakyat sesuai kemampuan," jelasnya. (spn)
     
    Kolom netizen

    Buka kolom netizen

    Lentera Islam


    Hai orang-orang yang beriman jadikanlah sabar dan shalat sebagai penolongmu, sesungguhnya Allah beserta orang-orang yang sabar. (QS. Al Baqarah: 153)

    Berita Terbaru